Nama / Perusahaan: Yayasan Bina Desa Indonesia
Webpage: http://ift.tt/1cI4aGe
Kategori Loker : Sosial
Lokasi: Jakarta Pusat
Level Pekerjaan: Fresh Grad / Less than 1 year experience
Syarat Pendidikan: Sarjana/S1
Gaji: Rp. 2.000.000 - Rp. 4.000.000
Tipe Pekerjaan: Kontrak
Gerakan Indonesia Bangun Desa (IBD) yang diselenggarakan oleh Yayasan Bina Desa Indonesia merupakan program pembinaan dan pelatihan untuk menjadi wirausaha pertanian. Gerakan IBD bertujuan agar pemuda memiliki kompetensi wirausaha kelas dunia berbasis industri pertanian.
Kedepannya diharapkan dapat memajukan ekonomi masyarakat pedesaan dan pesisir. IBD angkatan pertama pada tahun 2013-2014 telah membina 30 peserta yang berasal dari berbagai daerah. Peserta menjalankan proses pembinaan di Training Center selama 3 bulan dan Penempatan bersama Mitra selama 9 bulan di desa-desa yang tersebar di Provinsi Kepulauan Riau, Jawa Barat, Banten, dan DI. Yogyakarta.
Bergabunglah menjadi peserta IBD angkatan kedua. Kami membuka kembali kesempatan bagi para pemuda yang ingin berkontribusi bersama dalam Gerakan IBD angkatan kedua tahun 2014. Jadilah bagian dari pelopor agropreneur muda Indonesia.
Tanggung Jawab Pekerjaan: Bersedia mengikuti 1 tahun gerakan Indonesia Bangun Desa dan ditempatkan di Desa selama gerakan berlangsung.
Mendapatkan izin dari orangtua
Berkomitmen untuk menjadi wirausahawan pertanian dan kegiatan sosial setelah menjadi alumni Indonesia Bangun Desa
Persyaratan Pengalaman: Memiliki pengalaman atau berencana wirausaha pertanian
Keahlian: Kelengkapan Berkas
1. File digital foto asli terbaru
2. Hasil scan:
o KTP asli
o Surat sehat dari dokter
o Ijazah dan transkrip asli
o Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
o Surat persetujuan orangtua.
3. Dokumen:
o Curriculum vitae (sesuai dengan format yang diberikan)
o Canvas Bisnis / model bisnis
Kualifikasi: Persyaratan Umum
1. Warga negara Indonesia, belum menikah
2. Usia maksimal 24 tahun
3. Lulusan Diploma dan S1 dari berbagai disiplin ilmu
4. Bersedia mengikuti seluruh rangkaian program selama 1 tahun
5. IPK lebih dari 2,75 untuk lulusan Perguruan Tinggi Negeri, dan IPK lebih dari 3 untuk Perguruan Tinggi Swasta
6. Membuat kanvas bisnis dari usaha yang telah, sedang, atau akan dijalankan dalam sektor pertanian (pertanian, peternakan, perikanan)
7. Mendapatkan izin dari orang tua
Silahkan Login untuk bisa melamar pekerjaan ini.. Jika anda belum memiliki account, registrasi terlebih dahulu sebagai pencari kerja disini